Latest Updates

Provinsi Jambi dan Kekayaan Flora Faunannya di Taman Nasional Kerinci Seblat

Provinsi Jambi dan Kekayaan Flora Faunannya di Taman Nasional Kerinci Seblat
Wilayah Provinsi Jambi berada di tengah Pulau Sumatera yang terbentang mulai dari pegunungan bukit barisan di bagian barat hingga ke kawasan pantai rawa-rawa di timur yang berhadapan dengan Selat Malaka. Ya Provinsi Jambi, memiliki penduduk yang sangat jarang, sekitar dua juta jiwa di luas 53,4 ribu Km2.

  Nah kawan, Provinsi Jambi memiliki kekayaan flora da fauna yang mengesankan khususnya yang berada di wilayah taman nasional Kerinci Seblat. Dan, kalau kawan-kawan mau tahu bahwasanya sekitar 40 % areal taman nasional yang mengagumkan ini berada di Provinsi Jambi.

  Di Taman Nasional ini, terdapat gunung tertinggi di Sumatera yakni Gunung Kerinci dengan ketinggian 3805  Meter yang terletak di perbatasan Jambi dan Sumatera Barat ( Sumbar ).

  Di kaki Gunung Kerinci ini juga terdapat hewan langka seperti harimau dan badak Sumatera yang tentunya masih dengan senangya berkeliaran.



Informasi Pariwisata Nusantara Book,
Lensa Pelacong

Malioboro, Wisata Belanja di Jogja

Yogyakarta, Hai apa kabar kawan-kawan Pelancong dimanapun anda berada, mari kita mengulas ''Malioboro, sebagai wisata Belanja di Jogja''. So, yuk mari melirik apa yang ada di Yogyakarta, dari keramaiannya dan keramahannya dan tujuan destinasinya.

   Nah, Malioboro adalah kawasan wisata belanja yang menjadi andalan kota Yogyakarta. Hal ini bisa terlihat dengan didukungnya :

 > Pertokoan
 > Rumah Makan
 > Pusat Perbelanjaan
 > Pedagang Kaki Lima
 > Dll

Oke guys, untuk barang-barang yang diperdagangkan di Malioboro nih, ada dari barang impor maupun lokal  . Dari kebutuhan sehari-hari, elektronik hingga makanan. Tak luput juga, aneka kerajinan seperti anyaman, tas dan lain-lain ada di Malioboro.

  Terus bagaimana dengan para pedagang kaki lima ? Mereka juga berdagang kerajinan rakyat khas Jogja antara lain kerajinan anyam rotan, kulit, perak, bambu, wayang kulit, gantungan kunci dan yang paling seri ng diburu nih '' kaos Dagadu Jogja '' pastinya ada.




Posted by : Admin
post for Malioboro, Wisata Belanja di Jogja

  

Jalan Malioboro dan Kawasan Malioboro Yogyakarta

Yogyakarta, Pernah dengar Jalan Malioboro atau Kawasan Malioboro ? saya rasa banyak yang sudah tahu. Nah, Jalan Malioboro adalah nama salah satu jalan dari tiga jalan di Kota Yogyakarta yang membentang dari Tugu Yogyakarta hingga ke perempatan Kantor Pos Gedhe Yogyakarta / Nol Kilometer Jogja. Jalan ini merupakan garis imajiner Keraton Yogyakarta.

  Untuk Kawasan Malioboro sendiri merupakan kawasan paling ramai dan paling banyak dikunjungi olah para pelancong Jogja. Kawasan Malioboro ini menjadi kawasan perbelanjaan, pertokoan, rumah makan dan juga para pedagang kaki lima.

  Begitu kamu berkunjung ke Yogyakarta sendirian atau bersama dengan kawan-kawan, maka kamu akan segera teringat dengan salah satu kawasan yang terkenal di Jogja ini. So, jalan-jalan ke Jogja kalau enggak ke Malioboro rasanya kayak ada yang kurang deh.




Posted by : Admin
Copyright 2013, Lensa Pelancong
post for Jalan Malioboro dan Kawasan Malioboro Yogyakarta

Keramaian Jogja, Selain di Malioboro Ada Juga di 'Tugu Yogyakarta'

Yogyakarta, Melancongan ke Kota Budaya kamu musti harus tahu tentang segala hal yang ada di sana. Mulai dari Keramaian Jogja, Kawasan Malioboronya ataupun tentang Tugu Yogyakarta. Ya Yogyakarta, anda perlu tahu juga bahwa 'Tugu Jogja' adalah simbol dari Kota Yogyakarta. Lantas apa saja yang ada disana ?

  Nah, kalau kamu ingin menyaksikan keramaian selain di Malioboro, anda boleh banget menjumpai Tugu Jogja yang terletak sekitar 2 Km an dari Malioboro. Nah, dari pemandangan perapelancong baik anak muda atau yang sudah tua, becak Jogja, kendaraan di jalan raya dan para pemburu foto disana ada.

  Kayak apa sih suasana di Tugu Yogyakarta ketika siang hari atau malam hari ? . Yuk mending berkunjung langsung saja kesana.




Posted by : Admin
Copyright 2013, Lensa Pelancong
post for Keramaian Jogja, Selain di Malioboro Ada Juga di 'Tugu Yogyakarta'

Para Pemburu ( Huntinger ) Foto di Tugu Jogja

Yogyakarta, Kota ini terkenal banget dengan kebudayaannya, pelajarnya, keseniannya, dan masih banyak banget hal yang khas dari Kota ini. Bagaimana dengan ''para pemburu / huntinger foto di Jogja ?'', Boleh aja nih ke Tugu Jogja. Ya Jogja, tak luput dari sesuatu yang menjadi simbol dari kota Yogyakarta, Tugu Jogja.

  Monumen Putih di Perempatan Jln Jenderal Sudirman dan Jln Pangeran Mangkubumi ini rupanya membuat banyak orang terkesan padanya.

  Karena kesannya, keramaiannya dan keindahannya, banyak sekali anak-anak muda dan para pelancong harus merelakan diri untuk menuju ke tengah-tengah keramaian jalan raya buat memburu salah satu foto keren dari Monumen Jogja, Tugu Putih. Nampak pada gambar, para anak-anak muda yang sedang berada di dekat Tugu Jogja buat Hunting foto.





Posted by ; Admin
Copyright 2013, Lensa Pelancong

Para Bikers Sepeda di Tugu Jogja


Yogyakarta, Kota Yogyakarta ternyata menjadi kota yang sangat begitu asyik buat jalan-jalan, apalagi buat anak-anak muda yang suka banget dengan jalan-jalan. Terus Bagaimana dengan para 'bikers sepeda di Jogja ? dan mari kita kenal tentang Tugu Jogja.


 Tak kenal waktu, entah itu siang dan malam, suasana kota Pelajar ini selalu penuh dengan keramaian. Entah itu dari kalangan pelajar sendiri, orang Jogja, ataupun para Pelancong yang ingin melirik Jogja.

  Seperti suasana di Yogyakarta kemarin di Tugu Jogja, kamis (4/7/2013) pada malam hari. Anak-anak muda yang sedang duduk-duduk di sebuah bangunan yang menjadi simbol Kota Jogja. Para Bikers sepeda ini nampaknya sangat senang sekali, sambil bercanda dengan kawan, beristirahat dan melihat-lihat suasana Jogja.

  Sesekali mereka mengeluarkan sesuatu dari tas kecil mereka ataupun sesuatu yang tergantung di leher mereka, sebuah benda untuk mengabadikan gambar ( Kamera ). Nah, ini dia slah satu hal yang sangat asyik buat dilakukan.




Posted by : Admin
Copyright 2013, Lensa Pelancong

Tugu Yogyakarta ya Tugu Jogja Adalah Simbol Kota Yogyakarta

Tugu Yogyakarta atau boleh kita kenal sebagai Tugu Jogja ini adalah simbol dari Kota Yogyakarta. Tugu Jogja merupakan sebuah tugu atau menara yang dibangun oleh Sri Sultan Hamengkubuwono I, pendiri Keraton.

  Tugu Jogja terletak di jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Mangkubumi ini ternyata mempunyai nilai simbolis dan garis yang bersifat magis menghubungkan laut selatan, Keraton Jogja dan Gunung Merapi.

  Nah, Tugu ini adalah salah satu ikon Pariwisata Jogja dan sering orang kenal dengan sebutan 'tugu pal putih' ( tugu berwarna putih ) itu karena dulunya tugu ini berwarna putih. Tugu ini terletak tidak jauh dari Malioboro dan menjadi salah satu tujuan destinasi para pelancong buat melihat suasana Jogja ataupun Hunting foto.





Posted by : Admin
Copyright 2013, Lensa Pelancong

Hunting Foto Malam di Depan Taman Pintar Yogyakarta

Yogyakarta, Ketika kamu jalan-jalan ke Jogjakarta, kamu boleh kesana kapan saja kamu mau dan kamu boleh 'hunting' foto disana pagi, siang atau malam. Sebelum membahas ''Taman Pintar Yogyakarta'', ke Yogyakarta kapanpun asyik, entah di siang atau di malam hari. Karena malam hari, Jogja itu tetap ramai dengan suasananya yang ramah dan asyik.

  Kayak kemarin nih, Kamis (4/6/2013) di sekitaran Jln. Panembahan Senopati, kita melewati Taman Pinta Yogyakarta. Nah, sampai depan Pintu masuk, kita nggak boleh melewatkannya begitu saja.

  Ada sesuatu yang menarik untuk dijadikan album keren yang bertemakan '' Taman Pintar Yogyakarta pada malam hari ''. Nampak kan kawan, kita dan beberapa Pelancong Jogja asyik hunting foto. Begitu juga dengan kamu, kamu perlu mencoba hunting foto di malam hari, it will be nice.




Posted by : Admin
Copyright 2013, Lensa Pelancong

Taman Pintar Yogyakarta, Wisata Edukasinya Jogja

Taman Pintar Yogyakarta adalah wahana wisata edukasi yang terdapat di pusat kota Jogja ( Yogyakarta ) yang terletak di Jln. Panembahan Senopati No. 1-3, Yogyakarta, lokasi Taman Pintar tidak jauh dengan Nol Kilometer Jogja.

  Ada juga yang mengatakan sebagai wahana untuk anak-anak sebagai ekspresi, apresiasi dan kreasi. Taman Pintar Yogyakarta ini dibangun pada tahun 2003 dan telah menjadi pusat melancongan Jogja bernuansa edukasi yang tak hanya diminati oleh anak-anak saja.

  Nah, disana ada Playground, Gedung Heritage, Gedung Oval dan Gedung Kotak. Dan untuk fasilitas yang ada disana nih, ada alat peraga iptek interaktif, ruang pameran dan audio visual, foodcourt, Mushala, Toko Souvenir, pusat informasi dll.

  Kalau ingin berkunjung kesana, datanglah pada saat jam buka dari hari Selasa-Minggu pada pukul 09:00-16:00 WIB dan untuk hari Senin tutup. Kalau kamu datang pas malam hari, kamu juga bisa kok hunting-hunting foto disana.



Posted by : Admin
Cpyright 2013, Lensa Pelancong

Ada Nasi Goreng di Plasa Pasar Ngasem Jogja ( Wisata Kuliner )

Yogyakarta, Kuliner- Buat kawan-kawan yang suka melancongan ke Jogja, kamu boleh jalan-jalan ke Pasar  Ngasem / Plasa Pasar Ngasem Yogyakarta. Tapi ngobrol tentang wisata kuliner yang ada di Jogja, ternyata ada nasi goreng di depan plasa pasar Ngasem kawan, percaya enggak ?.

   Plasa Pasar Ngasem ini terletak tidak jauh dari Alun-alun utara Jogja. Kamu bisa tanya kepada siapa saja yang kamu temui di Jogja, karena ini pilihan terbaik di Jogja.

  Bicara Kuliner, ketika kamu di Pasar Ngasem Jogja buat lihat burung-burung peliharaan atau liar, kamu bisa mencoba kuliner yang ada di depan pasar. Mau tahu ada apa ? ada 'Nasi Goreng Ngasem' guys, nasgor ini terletak di depan persis jalur masuk ke Pasar Ngasem.





Posted by : Admin

Foto-foto di Festival Kesenian Yogyakarta ( FKY ) ke-25

Ini dia kawan, Foto-foto di Acara FKY ke-25 di Plasa Pasar Ngasem Yogyakarta .
Beberapa koleksi kami suguhkan dengan pas, dan diambil waktu malam hari secara langsung oleh kawan-kawan kita, Cak Aldi & Cak Koko (d'Lensa ) di event FKY ke-25 ;


Foto Suasana di seputaran FKY Jogja 
Foto Suasana Stand-stand di Festival Kesenian Yogyakarta ( FKY) ke-25

Foto Gerbang Pintu masuk di Festival Kesenian Yogyakarta, tampak dari depan

Foto para pengunjung / penggembira / Pelancong di acara even seni & Budaya tahunan, FKY Jogja ke-25



Posted by : Admin
Copyright 2013, Lensa Pelancong
nb : Sertakan sumber utk pengambilan foto

Ramainya Stand Penjual Jamu Tradisional di FKY Jogja ke-25 !

Yogyakarta, Tahu gak kawan, ternyata peminat Jamu Tradisional asli Indonesia ini sangat lumayan banyak banget. Nampak dalam sebuah acara event tahunan bertajuk seni dan budaya at FKY ke-25 di Pasar Ngasem Jogjakarta.

   Nah, ketika kami berkunjung ke Stand-stand di FKY Jogja at Plasa Pasar Ngasem kemarin, Kamis (4/7/2013) malam hari. Sesekali pandangan kita tertuju pada sebuah stand jamu tradisonal yang berada dekat dengan pintu masuk ke arah dalam, ramai benget !.

  Aha, apakah kawan-kawan kemarin dateng ke acara tahunan Jogja ini ? kalau enggak, dateng yuk ke FKY  Jogja yang ke-26 besok.




Posted by : Admin
Copyright 2013, Lensa Pelancong
 

  

Angkringan di Alun-alun Utara Yogyakarta, Wisata Kuliner di Jogja

Yogyakarta, Ketika kamu berkunjung ke Jogja, jangan lupa buat mengingat ''wisata kuliner yang ada di Jogja''. Biasanya yang kita dengar adalah 'Gudeg Jogja' tapi kali ini kita mau coba Angkringan yang ada di alun-alun utara Yogyakarta, soalnya ini juga wisata kuliner loh.

   Solusinya, mampir ke Alun-alun utara Yogyakarta. Kenapa ? disana kamu bisa nongkrong sambil leyeh-leyeh ( nyantai2 ) bersama kawan-kawan atau sendirian. Selain itu juga, kamu bisa menikmati view dari Keraton Yogyakarta dan Masjid Gedhe Kauman Yogyakarta.

   Ngobrol dikit tentang kuliner nih, di Alun-alun utara Jogja kamu dapat dengan mudah menjumpai kuliner murah dan merakyat yang namanya ''Angrkingan''.

  Nah, Angkringan Jogja yang satu ini bisa kamu datangi di setiap sudut di Alun-alun utara Jogja, di tengah-tengah atau di sekeliling Alun-alun. Kenapa kok angkringan kawan, ya ini dia salah satu pilihan pas di kantong dan Komplit.





Posted by : Admin
Cpyright 2013, Lensa Pelacong

Narsis di Acara FKY Jogja ke-25

Yogyakarta, Ini dia kawan, kawan kita cak Koko (d'Lensa ) yang ikutan narsis ketika ikut menyaksikan kemeriahan acara seni dan budaya tahunan Yogyakarta dalam bentuk acara Festival Kesenian Yogyakarta ( FKY) ke-25 ketika kemarin, kamis (4/7/2013).

  Nah nampaknya, beberapa penggembira  acara FKY Jogja begitu banyak banget. Terutama anak-anak muda yang pengen tahu banyak tentang kesenian dan kebudayaan di Jogjakarta.




Posted by : Admin

Festival Kesenian Yogyakarta ( FKY ) ke-25

Yogyakarta, Festival Kesenian Yogyakarta atau FKY adalah event seni dan budaya tahunan dan untuk tahun 2013 ini adalah FKY Jogja untuk yang ke-25 kalinya.

   Acara FKY ini berlangsung sejak 25 juni sampai 5 juli 2013 dengan mengusung Tema ''REKREASI dengan harapan bahwa kesenian semakin dekat dengan masyarakat Yogyakarta, dimaknai dan dirasakan secara sederhana, ringan dan segar.

  Dan untuk yang ke-25 ini / di tahun 2013 ini FKY secara resmi dilaksanakan di Plasa Pasar Ngasem yang terletak di Jl. Polowijan, Patehan, Keraton Yogyakarta, Kota Yogyakarta, DIY, Indonesia.




Posted by : Admin
Copyright 2013, Lensa Pelancong
Diberdayakan oleh Blogger.