Latest Updates

Media Wisata

Media Wisata



Lensa Pelancong, mencoba hadir di tengah-tengah anda untuk menjawab sebuah pertanyaan tentang akan dibawa kemana tujuan wisata di Indonesia. Di usia yang masih cukup muda ini, kami mencoba mengajak anda semua pecinta wisata untuk peduli dan merasa memiliki apa yang ada di Negeri yang kaya akan warisan budaya ini.


  Tantangan demi tantangan bukanlah suatu hambatan, kami sangat bangga dengan banyaknya media yang senantiasa meng-ekspose akan potensi wisata yang akan dijadikan ikon negeri ini di nanti yang akan datang. Yuk mari ikut berpartisipasi dengan apa saja yang bisa kita lakukan.

  Di negeri kita banyak sekali tujuan destinasi wisata yang sangat terkenal seperti di Bali, Semarang, Jogjakarta, Lombok dan lain sebagainya yang tentunya tetap harus kita pertahankan ke-eksistensianya dan tetap dikembangkan.

  Begitu juga dengan wisata-wisata yang masih mencoba untuk berdiri di tengah-tengah persaingan, mari kita dorong untuk menjadikan potensinya semakin melejit.

Salam Wisata...



Kirimkan berita / artikel kamu terkait wisata di lensapelancong@gmail.com

Info Penginapan / homestay di dekat Jogja


 Homestay di Borobudur yang murah dan Bagus

Info Homestay di Borobudur
dekat dengan lokasi Borobudur akses mudah dan jauh dari kebisingan..


Borobudur Homestay
Spesifikasi :

Kamar Tidur : 6           Luas bangunan : 30 M2
Kamar mandi : 3          2 lantai


Lokasi :

Alamat Borobudur Homestay :

Bumisegoro, Borobudur, Magelang

Fasilitas : 

> Kasur spring bed
> Garasi parkir mobil muat 2 ( dalam )
> parkir luar
> Penjemuran lantai atas
> Dapur seluas 4 x 5 M dengan peralatan komplit
> Televisi
> Ruang Tamu
> Ruang santai
> Lokasi dekat Mushala
> jarak dari Borobudur 500 M
> Bersih dan nyaman

Biaya :
> tarif per malam Rp. 150.000,-
> tarif untuk week end RP. 200.000,-

Reservation :
call / sms : 085643322808
Twitter : Borobudur homestay ( @Borobudur_Homes )

booking segera...

Teknik Fotografi


Mengenal Fotografi 

Sejarah



Photografy atau yang lebih kita kenal ''fotografi'' dapat diartikan sebagai ilmu / metode untuk menghasilkan gambar atau foto dari suatu obyek. Fotografi sendiri sudah ada sejak tahun 1822 oleh Joseph nicophore Niepce dengan mengambil sebuah obyek manusia yaitu Paus Pius VII. Tapi kemudian fotografi mengalami perkembangan secara
terus menerus dari kamera foto sejenis heliografi sampai dengan kodak. Dan yang lebih menakjubkan perkembangan untuk pengembangan kualitas kamera semakin hebat. Bahkan kamera yang ada pada ponsel banyak yang mempunyai kemampuan penangkapan yang lumayan bagus.

Cara mengambil obyek foto

Dalam pengambilan obyek foto itu semua bisa tergantung dari suatu moment atau yang bisa kita simpulkan sebagai "saat, tempat,suasana yang bagus dan tepat". So, hal yang mesti kamu perhatikan adalah tentukan moment yang tepat atau ambil moment itu disaat yang tepat. Dalam pengambilan foto bisa kamu tentukan gaya kamu sendiri.

 Dalam pengambilan obyek ada 2 variabel :

 a.  yang pertama adalah ''moment terencana''
    Moment ini memungkinkan kita memotret sebuah obyek dengan kehendak oleh seorang fotografer dan       akan menghasilkan sebuah karya yang bisa kita kehendaki. Sebagai contoh ; foto bersama, pengambilan gambar seorang model, foto bareng kawan.

 b.  yang kedua adalah ''moment tak terencana / seketika''
    Moment ini biasanya disukai oleh para fotografer karena dinilai moment-moment itu tidak bisa direncanakn dan foto yang dihasilkan adalah hasil dari sebuah perisritiwa. Namun, untuk mendapatkan moment yang pas tidaklah mudah terlebih dalam cara pemotretan yang terjadi secara seketika oleh fotografer yang masih pemula. Moment ini contohnya adalah ; kecelakaan, bintang jatuh, burung yang terbang, ataupun suatu gerakan obyek yang tidak bisa dikehendaki oleh kita.

   Hal lain yang paling essensial dalam pengambilan obyek foto adalah inti dari suatu pengambilan obyek foto. "Apakah yang kamu foto ?",. Jadi ketika kita mengambil sebuah gambar foto kita harus bisa menegaskan, ''apa yang akan kita ambil di dalam suatu kumpulan obyek, dan manakah obyek utama kita". Sehingga obyek selain obyek utama bisa kita kesampingkan dengan cara lebih memfokuskan terhadap obyek utama atau kita bisa memberikan efek blur (kabur) pada obyek lain.

 Hal yang Perlu dihindari dalam pengambilan foto

 > hindari pengambilan obyek tanpa tujuan alias asal potret
 > Hindari suatu penghalang obyek utama
 > cahaya matahari dan cahaya lain
 > hilangnya kefokusan

Mari kita lihat beberapa hasil fotografi dan silahkan anda berkomentar 

foto dibawah ini sudah dapat menekankan inti dari obyek
dengan memberi efek blur pada obyek belakang

dengan tetap mempertahankan obyek utama































Foto disamping memberikan 
kombinasi antara obyek utama dengan dukungan lokasi yang bagus
















okey kawan Lensa Pelancong, sebelumnya trimakasih sekali sudah membaca artikel ini. Tak lupa juga untuk sdr.Realita untuk karyanya. Barangkali anda akan lebih mampu membuat dan menghasilkan sebuah masterpiece yang akan bernilai tinggi di dunia fotografi. Selamat belajar


Semoga bermanfaat...


tips Lensa Pelancong

wisata ke lawang sewu Semarang



Lensa Pelancong - Semarang adalah salah satu dari beberapa daerah di Indonesia yang mempunyai cukup banyak destinasi wisata yang di minati. Salah satu contohnya adalah Lawang Sewu, yang
di sebut-sebut sebagai bangunan bersejarah dan terkenal angkernya. Lawang Sewu adalah
salah satu bangunan bersejarah yang dibangun oleh pemerintahan kolonial Belanda, pada 27 Februari 1904. Awalnya bangunan tersebut didirikan untuk digunakan sebagai Het Hoofdkantoor van de Nederlansch Indische Spoorweg Maatscappij (NIS) atau Kantor Pusat Perusahan Kereta Api Swasta NIS. Sebelumnya kegiatan administrasi perkantoran NIS dilakukan di Stasiun Samarang NIS. Namun pertumbuhan jaringan perkeretaapian yang cukup pesat, dengan sendirinya membutuhkan penambahan jumlah personel teknis dan bagian administrasi yang tidak sedikit seiring dengan meningkatnya aktivitas perkantoran. source of wikipedia
    Lawang Sewu merupakan sebuah bangunan kuno peninggalan jaman belanda yang dibangun pada 1904. Semula gedung ini untuk kantor pusat perusahaan kereta api (trem) penjajah Belanda atau Nederlandsch Indishe Spoorweg Naatschappij (NIS). Gedung tiga lantai bergaya art deco (1850-1940) ini karya arsitek Belanda ternama, Prof Jacob F Klinkhamer dan BJ Queendag. Lawang Sewu terletak di sisi timur Tugu Muda Semarang, atau di sudut jalan Pandanaran dan jalan Pemuda. Disebut Lawang Sewu (Seribu Pintu), ini dikarenakan bangunan tersebut memiliki pintu yang sangat banyak. Kenyataannya, pintu yang ada tidak sampai seribu. Bangunan ini memiliki banyak jendela tinggi dan lebar, sehingga masyarakat sering menganggapnya sebagai pintu. ( versi seputarsemarang.com)
  Jam buka:
Senin - Minggu, pukul 06:00 - 18:00 WIB
Harga tiket:
  • Rp 5.000 (masuk ke Lawang Sewu)
  • Rp 10.000 (masuk ruang bawah tanah)
Khusus hari Kamis, Jumat, dan Sabtu ada paket mengitari Lawang Sewu pada pukul 24:00 WIB


Yuk main kesana.....

Wisata Waduk sempor



Lensa Pelancong - Kebumen merupakan salah satu daerah di Jawa Tengah yang dekat dengan pantai. Sempor merupakan kampung kecil yang terletak kurang lebih 8 km ke utara dari pusat Kota Gombong, Kecamatan Gombong,
Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Berada di dataran dengan tinggi kurang lebih 30 meter di atas permukaan laut, waduk ini memiliki pesona alam yang luar biasa. Disitulah letak Waduk Sempor atau warga sekitar biasa menyebutnya Bendungan Sempor.
   Di kawasan wisata ini anda dapat merasakan pemandangan sekitar waduk dengan jalan kaki atau juga anda dapat menyewa perahu kecil yang berkapasitas 20 orang. Penduduk di desa ini cukup banyak yang berprofesi menjadi Nelayan karena potensi ikan di Waduk terdapat 11 macam jenis ikan. Selain memperoleh ikan yang ada di lokasi tersebut mereka juga membuat keramba-keramba untuk tempat ikan.
 Dengan hembusan angin yang sejuk di pagi hari anda bisa melihat burung-burung walet berkicau di sekitar bangunan-bangunan waduk. Pelancong di wisata ini di lumayan terkenal di daerahya. Namun, tak sedikit pengunjung dari luar kota yang mencoba untuk mengunjunginya pada hari-hari libur dan hari-hari besar.



Yuk wisata dan jalan-jalan kesana....

Jenis Kamera Digital yang pas buat Travelling


 Travelling adalah hal yang menyenangkan bukan, pastinya menyenangkan dan akan di idam-idamkan oleh setiap orang yang doyan akan berlibur. Apalagi dalam sebuah pengabadian moment, hal ini justru menjadi
sangat penting sekali. Kalau tidak serasa berlibur, melancong, berwisata kaya ada yang kurang rasanya. Nah, Ujung-ujungnya adalah masalah kamera. Dalam memperbincangkan kamera dan Lensa ada beberapa yang perlu kita pahami agar dalam pengabadian moment terlihat indah dalam bingkai gambar yang pas.

   Kiranya kita perlu mengetahui dan memahami beberapa jenis kamera yang pas untuk travelling :

> untuk yang pertama adalah kamera panasonix Lumix TZ30











> Untuk yang kedua adalah kamera sony cyber shot HX10v











> untuk yang ketiga adalah kamera canon powershot SX260 HS













Nah, itu dia beberapa kamdig yang pas untuk dibawa kamu buat melancong kemana-mana..
Semoga bermanfaat...









Rumah seni



RUMAH SENI di BOROBUDUR


Rumah seni  itu memiliki keindahan yang berarti bagi setiap orang yang merasakan keindahan. Baik bagi si pemilik rumah itu sendiri atau bagi orang-orang yang bermain untuk menikmati keindahan rumah tersebut. Seni sendiri diartikan sebagai keindahan / sebuah ilmu yang mempelajari tentang keindahan .

  
   Seni menurut para seniman itu mempunyai arti yang macam-macam, tidak hanya pada keindahan , tapi lebih dari sekedar  estetika. Dengan kata lain rumah yang bersih dan nampak indah  itu  bias dikatakan sebagai rumah seni. Dan yang lebih pas lagi, ada beberapa tambahan yang khas dan Nampak ‘’ wow ‘’ dalam tatanan rumah seni. Yakni mencakup beberapa elemen dalam susunan bangunan, ruangan, halaman dan semua bagian dari rumah itu sendiri.
   
   Di salah satu rumah di daerah Borobudur, ada contoh bagus untuk dijadikan figure  sebagai ruah seni. Nampak dari view ketika mendekati rumah itu ‘’ gerbang masuk ke komplek rumah itu dihiasi dengan hiasan patung Naga yang terukir rapi dan dipasang secara pas dengan dua pasangnya, seakan member kesan menyambut tamu dengan ekspresi. Kemudian dilanjut dengan halaman rumah tersebut dengan taman yang bersih.
  Terdapat dua beberapa pembagian khusus beberapa sub halaman yang membentuk halam utama. Salah satu sub dari halaman tersebut, ada bagian halama yang khusus untuk penempatan patung yang ditaruh agak ke ujung dan ada juga yang sengaja di aruh di tengah karena bentuk patung secara artistic pas untuk diletakkan di tengah.

  Untuk yang kedua halaman-halaman pada bagian sub utama tersebut ber-alaskan rumput yang bersih seperti taman. Dan untuk tempat-tempat duduk yang ditaruhkan di taman tersebut terbuat dari batu yang membentuk meja dan membentuk kursi. Beberapa batu yang membentuk kursi dan meja tersebut memang ada yang sengaja dibentuk oleh seniman tesebut tapi ada juga yang terbentuk secara alami karena bentuk dari batu tersebut agak menyerupai bentuk meja atau kursi, akan tetapi tetap pas ketika disusun menjadi meja.
  
   
Sudut depan ruangan kedua dari halaman tersebut sengaja tanpa ber-alaskan rumput agar Nampak berbeda dengan halaman yang satunya. Di sudut ruangan halaman ini juga di letakkan beberapa meja dan kursi yang terbuat dari kayu, Nampak unik sekali ‘’kayu-kayu tersebut tidaklah bukan hasil dari pengrajin kayu, akan tetapi bentuk kayu dan akar yang apa adanya kemudian disusun layaknya meja dan kursi’’. Seperti café bukan anda rasa, boleh-boleh saja anda menyimpulkan seperti itu.  Kalau anda tertarik untuk membuat café barangkali ini bias dijadikan sample yang cocok.
   
   Bagian halaman yang terakhir adalah pada bagian ujung depan yang Nampak mepet, bagian ini diletakkan beberapa bunga dan tanaman hias yang terbingkai dengan susunan batu memanjang yang tertancap kedalam tanah sehingga embrikan kesan alami.
  
   Nah ini dia, yang memberikan kesan rumah berkesan seni. Dari tadi rasanya kita membahas yang luar terus ya, alias membahas bagian-bagian halaman. Sebenarnya masih ada lagi bagian depan yang akan memberikan kesan indah dan tidak perlu biaya mahal. Mau tahu, cuku dengan menambahkan kolam kecil yang ditengahnya ditambahkan patung hias. Untuk patung hias ditengah bisa apa saja itu tergantung dari pemilik rumah, ‘’ ingin menekankan kesan atau obsesi pada hal apa ‘’ . Sebagai contoh pemilik rumah yang menyukai atau terobsesi dengan perjuangan pahlawan. Bisa jadi patung bebrapa pahlawan bisa dijadikan view di tengah-tengah kolam tersebut.
  
     Akan tetapi kolam yang yang Nampak indah nan elegant tersebut perlu memberikan kesan sejuk dan alami, yakni dengan menambahkan beberapa tumbuhan air seperti tumbuhan teratai. Asal kawan-kawan tahu bahwasanya teratai itu akan menambahkan nilai artistic ketika muncul bunganya.

     Kemudian bagi anda yang sangat berjiwa seni tinggi, anda bisa saja meletakkan beberapa hasil karya enah beberapa lukisan atau beberapa hasil karya sendiri, tak perlu kamu yakin itu akan dinilai apa buat orang lain hasil karya kamu itu sudah menampakkan rasa percaya diri kamu terhadap orang lain. Sebagai contoh nih, rumah pak soni ( figure rumah seni ) ada bebrapa patung yang ditaruh di sudut rumah, kemudian ada beberapa lukisan yang menghiasi tembok. Bahkan tempat cuci mukapun dibuat serasa berseni, alias gak seperti pada umumnya. Ada juga sepeda motor kuno yang di jadikan sebagai tembok ? ditaruh di tembok.

 Dan rumah beliapun jugapun  serasa menyeni kawan, hahaha. OK2, kalau kamu pengen memepunyai rumah yang bersih dan indah, coba saja kamu sempatkan untuk bermain di rumah-rumah seni. Di Daerah Borobudur ada beberapa rumah seni yang bisa kamu kunjungi. Dan itu akan menambah wawasan kamu aka arti keindahan sekalipun kamu bukan orang yang bergelut di bidang seni, itu juga gak apa-apa alias ‘’ No problem ‘’.

  Lalu apa sih hubunganya dengan beberapa keterangan tentang mendekorasi rumah, halaman dan ruangan depan hingga belakang ala seniman ( pak Soni ) tersebut. Dengan demikian, kita justru akan belajar akan cara memperindah rumah, mendekorasi secara baik. Karena kita bisa belajar sambil ber-wisata dengan gaya rumah demikian.

Yuk ambil week end kamu bersama Lensa Pelancong untuk berlibur, belajar dan bermain . Tidak hanya berwisata di tempat-tempat pada umunya. Wisata bareng Lensa Pelancong bakalan lebih seru dengan nuansa yang berbeda abizzz.
Happy week end and happy day.


Lensa Pelancong....

Jalan-jalan ke desa Bolang ( ada aura untuk petualang )



Bolang - Kalau anda menyukai sebuah acara petualangan yang disajikan di Trans TV, tentunya anda menyukai hal-hal yang berkaitan dengan jalan-jalan dan adventure pastinya. Acara di Televisi yang
ditayangkan setiap pekanya, emang selalu mencoba untuk mengajak dan untuk menghibur pemirsa dengan acara-acara serunya, oleh anak-anak (bocah-bocah ) petualang untuk menikmati week end mereka dengan fun.

   Bocah petualang sebagai acara televisi mingguan yang segmentasinya untuk anak-anak, kini telah menginspirasi para pecinta melancongan, alias yang punya hobi tour dan jalan-jalan, atau lebih sepesifiknya yang suka ber-wisata. Bahkan, untuk mereka yang belu sadar wisatapun ter-'inspired'.

  Bicara masalah Bocah petualang ( Bolang ), di kawasan Temanggung dan diperbatasan dekat dengan Magelang, ada sebuah nama desa dengan nama '' Bolang '' atau desa Bolang. Desa ini terletak di paling ujung perbatasan temanggung yang mengarah ke secang. Nah, kira-kira lebih duluan mana nama desa Bolang atau nama Bolang yang ada di acara Trans TV itu ?.

   Nama dari desa Bolang sudah ada tahun silam sebelum kemerdekaan dan bahkan lebih tua dari itu, yang membuat istimewa dari desa ini. Nama Bolang sebagai desa ternyata masih menebarkan aura petualang. Bagaimana tidak ?, setiap sorenya cukup sering dilalui oleh beberapa pe-sepeda jalan-jalan sore yang berasal dari kota. Pesepeda-pesepeda itu memilih untuk main ke desa bolang dikala sore karena disana ada track sepeda yang posisinya tinggi sehingga bisa melihat pemandangan lembah dan sawah.

  Nah, selain ada track sepeda gunung, di Desa Bolang menawarkan suasana alam yang masih natur. Antara lain ketika anda main kesana, anda bisa menyempatkan diri untuk melihat curuk Bolang ( air terjun ) yang terletak di daerah persawahan yang nampak asri.  Kalau anda penasaran dan ingin tahulebih banyak tentang desa Bolang, maen aja ke perbatasan Magelang dan Temanggung ini.


So, lebih duluan mana bolang yang di TV dengan yang di desa ini.....?


Oleh : Lensa Pelancong

Tips menjadi Bagpacker


Bacpacker adalah seorang pelancong / traveller, yakni seseorang yang  melakukan perjalanan wisata atau jalan-jalan ke suatu tempat . Bagpack sendiri disebut sebagai tas yang digunakan bagpacker. Berbicara masalah
bagpacker adalah hal yang menyenangkan. Dimana dulu seseorang sudah mengenal istilah melancong dan bepergian untuk menjadi seorang travellers, kemudian dizaman saat ini nama itu lebih berkembang menjadi bagpacker.

   Kemudian nama bagpacker menjadi salah satu nama yang pas bagi travellers yang mempunyai hobi yang sangat mainstream di dunia jalan-jalan ini. Kalau boleh disebut, bagpack itu boleh saja menjadi pelancong Nekat atau bagpacker yang nekat dalam mencari kepuasan diri.

   Sebagai bagpacker baru kemudian mereka pengen tahu apa sih tipsnya untuk jadi backpack dan gimana sih menggunakan dan memilih tas bagpack.

  Tipsnya antara lain :

  > sering-seringlah sharing dengan sesama bagpack untuk mendapatkan wawasan yang banyak
  > mencoba untuk mengikuti jalan-jalan bagpack dalam setiap edisi pelancongan
  > Mengetahui persis / mempelajari dan mengkaji info tujuan yang akan dituju
  > ditemani dengan pemandu
  > Tips tas bagpack
     a. Memilih tas yang sesuai dengan postur
     b. mengemas dengan benar barang bawaan di tas dengan menyusun serapi mungkin dan meletakkan    
         barang yang berat dibawah keudian disusun sampai yang teringan ke atas.
     c. Membawa barang bawaan yang dibutuhkan dan tidak terlalu over bawaan
  > memahami cuaca dikala melakukan perjalanan dan memahami resiko.
  > menjadi bagpacker sejati yang fun..


Sekian tipsnya..
Semoga bermanfaat.......
tertarik mengirim artikel terkait travellers atau bagpack bisa anda kirimkan essai ke Lensapelancong@gmail.com


Kuliner yang enak dan menantang

kuliner ekstreem ( unGker )
Kabar Wisata Kuliner - Beberapa waktu yang lalu di perbincangan dunia maya ( Facebook ), ada hal yang sangat mengherankan ketika kita membuka galeri di grup kuliner Wonogiri. Ketertarikan dan rasa
penasaran semakin muncul ketika melihat-lihat apa yang ada dalam sepiring menu yang nampak berbeda. Kemudian, cak aldi mencoba untuk membuka pertanyaan, '' kuliner apa itu mbak ?,tanya aldi. Kemudian perbincangan terjadi ketika mbak  
titut menjawab pertanyaan cak aldi '' ini Ungker, alias entung jati Goreng.

     Nah kawan, pernah mendengar istilah ' entung' belum ?, kalau yang belum silahkan sejenak bertanya dalam hati. Karena bertanya dalam hati akan menambah wawasan diri. Entung itu di ambil dari bahasa jawa yang artinya'' kepompong'' , jadi bisa di artikan kalau itu entung Goreng, berarti itu adalah kepompong ulat yang digoreng. Berarti kalau yang dinamakan Entung jati Goreng ( Ungker ) adalah kepompong dari jati yang Goreng.

   Menurut beberapa penuturan para penikmat kuliner ekstrem ini, entung jati Goreng itu ada ketika musim enthung jati, alias ketika selesai musim ulat dari pohon jati. Dan Ungker ini mempunyai rasa yang enak katanya. Jadi, penasaran atau gak penasaran anda bisa mencobanya kapan saja anda mau. Tapi bagi yang takut, gak usah mencoba deh.

   Kalau anda sudah mencoba, anda sudah pantas dinyatakan berwisata Kuliner ekstreem, hehehehe...

Jalan-jalan ke Sawah itu wisata



Wisata Pertanian - Bertani itu adalah kegiatan petani dalam dunia pertanian. Indonesia sebagai negara agraris dari mulai ujung sampai ke ujung
bagian Indonesia merupakan bagian dari agraris. Sebagai negara agraris, negeri ini ( Indonesia ) mempunyai potensi banyak di bidang Pertanian, walaupun sampai sekarang masih dikatakan sebagai negara Berkembang.

  bicara tentang pertanian, itu banyak sekali, antara lain bertani di sawah, kebun, kolam dan lain-lain. Lebih spesifik yang sering dibincang-bincangkan publik dan menjadi ikon adalah bertani di sawah dan kebun. Bertani dengan proses, pembibitan, penanaman, perawatan hingga pemanenan adalah hal baik untuk dipelajari. Karena, kalau kita mempelajari berarti kita sedang belajar menjadi warga negara Agraris hehehe.... sedikit bercanda.

   Nah, kemudian kita akan berbicara lebih menjurus dengan sebuah wisata, yakni wisata agriculture (pertanian ) . Bisakah pertanian menjadi sebuah wisata ?, sangat bisa, itu karena wisata bertujuan utuk menghibur dan menjadi pembelajaran, terlebih bagi mereka yang ingin melancongan. Ketika mereka para pelancong memilih untuk berkunjung ke daerah pertanian itu berarti mereka sedang ber-wisata Agriculture.

    Di dunia wisata, pertanian telah memberikan solusi agus untuk alternatif berlibur. Banyak hal yang bisa didapat dari wisata pertanian ini, selain sebagai wahana menghibur diri bagi mereka pecinta bertani atau yang sedang belajar mencintai bertani juga dapat menjadi wahana edukasi tourism yang lebih menjurus dengan pertanian.


So, jalan-jalan ke sawah itu menarik dan itu adalah wisata...

Lensa Pelancong

Jalan-jalan Ke Tidar ( lihat pasar, Bukit Tidar dan macem-macem )



Jalan-Jalan ke Tidar Magelang

Tau Tidar gak kawan-kawan ?, Tidar itu terletak di kota Magelang dan dekat dengan pasar Magelang dan dekat dengan bukit Tidar. Melancongan yuk ke tidar Magelang, disini kita dikit ingin mengajak kawan-
kawan untuk memahami akan rasanya melancongan secara terus-terus dan menerus.
         Haha, bukan berari kawan-kawan harus
berkunjung ke tempat-tempat wisata. Persepsi yang mau dibikin lebih pas di tahun 2013 dan untuk tahun selanjutnya yang akan datang, bahwa melancong adalah serangkaian aktivitas jalan-jalan yang bakalan bermanfaat bagi yang merasakan melancongan dan juga bermanfaat buat yang dilancongi.

 Sebagai kawan Pelancong, kami ingin menyebut anda sebagai travellers dan lebih saya beri hormat untuk menyebut anda sebagai kawan D'lens, Mengapa begitu kawan ?'',. Dengan membaca media kami ini anda akan terbawa dengan gaya berfikir ala pelancongan nan baru yang tidak hanya berkunjung di tempat wisata. Berkunjung di tempat-tempat melancongan gak harus mengeluarkana biaya banyak dan tinggi. Cukup dengan biaya dan serangkaian rencana yang simple Minggu dan week end di hidup anda akan semakin berwarna.

 Coba kawan kita tengok ke Tidar, Magelang pas di sekitaran pasar kemudian kawan-kawan bekeliling di seputaran pasar dan di samping-samping dekat bukit Tidar. Untuk anda yang menyukai burung, bisa anda coba untuk mencoba berkunjung di Pasar Burung -sasana kukila-Tidar ini kawan. Kalau anda tidak menyukai burung gaka masalah. Sedikit saya kasih tahu ya, untuk anda yang belum menyukai burung lama-lama akan meyukai burung dengan sendirinya.

   Tambah lagi, di sekeliling tidar itu sangat lumayan untuk aktivitas jalan-jalan, dan maka dari itu coba saja kawan-kawan mengagendakan untuk travelling kesana dan mudah-mudahan asyik. Jika perlu nanti kalau kamu butuh untuk berwisata edukasi anda bisa belajar disana seputar burung atau belajar seputar pembuatan sangkar burung.


 Oke kawan, selamat berimajinasi dan selamat beraktifitas di dunia pelancongan

Mengapa banyak yang berwisata ke Bali



Ada apa dengan Bali kawan, sehingga ketika ditanya mau liburan kemana ?, selalu dijawab ''pengen liburan ke Bali ''. Menurut kamu apa yang membuat kamu
terkesan dengan pulau dewata ini . Banyak sekali ya jawabanya. Nah, hampir sekolah-sekolah di Indonesia selalu mempunyai agenda dan rencana untuk membuat serangkaian acara piknik yang nantinya bisa mengajak siswa-siswinya untuk kesana.

  Tak juga untuk pelajar-pelajar saja yang masih duduk di bangku sekolah SMP atau SMA, bahkan mahasiswa ataupun orang-orang yang sudah tidak mengenyam pendidikan alias sudah kerja atau dewasa juga merasa tertarik di Bali. Kemarin kita sempat berbincang-bincang dengan seorang travellers maniak yang selalu mengagendakan buat pergi ke Bali setiap tahun sekali, bahkan dengan rela menabung uang setiap minggu untuk bekal kesana.

  '' saya merasa ada hawa yang berbeda ketika sudah melancong ke Bali, serasa menemukan kedamaian dan serasa akrab dan menyatu disana '', tutur bapak Heri. Sebagai pelancong Bali yang maniak terkdang ketika mereka ditanya kenapa pengen ke Bali, mereka pengen bertemu turis. Ngomong-ngomong di Turis sekarang sudah banyaka sekali agenda kunjuganya selain di Bali ketika mereka '' Holiday di Indonesia'' loh.

  Sebagai tujuan wisata yang menarik bagi wisatawan Domestik dan Mancanegara, Bali telah mengambil daya tarik dari segi budaya, kesenian, alam, pantai dan kepopuleranya sebagai tujuan wisata yang menarik untuk dikunjungi. So, ayo berkunjung kemana kamu mau, karena holiday milik kamu dan yang nentuin kamu..

 Jadi apa persepsimu tentang Bali kawan..... ?
pengen main kesan atau pengen kesana lagi ni ?


Lensa Pelancong

Tips Berlibur

I am travellers



Berlibur adalah aktivitas yang menyenangkan, apalagi buat yang belum pernah sama sekali berlibur. Pasti girangnya bukan main, dan jangan
salah kalau berlibur itu kaya akan wawasan. Nah, kadang ketika berlibur kita sering merasa bingung kemana harus berlibur terus perencanaan liburan kita harus membuat diskusi panjang.

  Anda sebagai pelancong yang awam pernah merasakan yang namanya kena calo dan kena biaya mahal banget gara-gara kamu dianggap sebagai wisatawan, oh sungguh pengalaman yang berharga bagi kamu.

  Nah sobat-sobat disni kami mau berbagi tips perencanaan berlibur yang baik antara lain :

  > kalau sobat-sobat membutuhkan kendaraan, kalau bisa kamu mencari info penyewaan yang murah dan
     dan itu bisa kamu dapet jika kamu punya kawan yang pernah berlangganan dengan travel, syukur
     kawanmu sendiri yang punya kendaraan seperti, mobil atau bis.
  > kamu haru mengkaji info banyak terkait cuaca dan kondisi yang nantinya bakalan terjadi di tempat tujuan
  > buat kamu yang tanpa kendaraan, pastikan kamu berani bertanya-tanya dengan orang-orang yang sekitar
     tempat wisata, kamu boleh tanya-tanya info macem-macem. Asalkan kamu jangan sampai kena calo,
     kalau boleh ngasih saran, mending pilih bis besar untuk jarak jauh, soalnya itu masih murah.
  > pelajari wisata yang akan kamu tuju dengan kawan kamu yang sudah pernah kesana
  > belanja di tempat wisata terkadang mahal, mending ke tempat yang bukan di lokasi wisata, terkecuali
     kamu pandai menawar harga.


Sekian ya tipsnya,   ....
Moga Bermanfaat

About Jogjakarta

About Jogjakarta



Yogyakarta is always delightful surprise. It has 3,3 milions people in 3186 km2, there is 500.000 occupant in city of Yogyakarta. The name of city of ‘’ city f bicycle ‘’ had given to Jogja at last. But now, Yogyakarta
had become busy by occupant activity and a lot of traffic jam till diminishing cyclists. If you want to feel Yogyakarta typical atmosphere at a time we can go outside from the main road then enter into settlement.
  
    There is a lot of epithet given to this city, among other : City of art, city of History, city of culture, city of student and city of Gudeg. Why did city of student ?, it’s cause some of student from various parts of Indonesia homeland was study there and some of outstanding University also available.
    
   Yogyakarta or we know ‘’Jogja’’ has a role in the history of Indonesian independence .  The sreet of Malioboro was main road which split Yogyakarta city was taken from ‘’ Duke of Marlborough-,’’ name. This street is elongated from north to south, start by railway station to palace  which is located just down the road. Some of merchandise and souvenir shop  was sold here.  

 So, welcome to Jogja...
Diberdayakan oleh Blogger.