Latest Updates

BIF Borobudur 2013 Bakalan Ramai

BIF Borobudur 2013 Bakalan Ramai
Magelang - Borobudur International Festival di Tahun 2013 ini adalah event besar yang diselenggarakan secara rutin di Komples Taman Wisata Candi Borobudur. BIF Mencoba mempeerkenalan Budaya, tradisi Indonesia dan International.

  BIF di Borobudur 2013 ini adalah untuk yang ke-Tiga kalinya, Event besar ini akan diselenggarakan di Area Taman Lumbini, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah pada 13-17 juni 2013 dengan agenda antara lain  
pertunjukan seni budaya, pasa rakyat expo, Borobudur Travel Mart, International Heritage Seminar.

  '' BIF kali ini bakalan ramai, hal ini dapat dilihat beberapa respon di publik seperti terlihat di akun official Pariwisata Jawa Tengah ( @Visitjawatengah ) dan respon masayarakat, selain itu BIF tahun lalu yang cukup sukses terselenggara,'' Rohmat, Borobudur Tour And Travel.

  Nah, yuk mari beratisipasi di Borobudur International Festival.


Posted by : Admin
Reported by : Rohmat, Borobudur Tour and Travel

Lompat Batu Nias, Ada di Nias Selatan

Sumut, Nias - Salah satu desa di Nias Selatan yang paling terkenal adalah Desa Bawomataluo yang ebrada di sekitar 15 km dari Teluk Dalam dan dapat dicapai dengan kendaraan umum. Pernah dengan desa ini belum ?

  Desa ini berada di atas sebuah bukit dengan ketinggian 400 dari permukaan laut. Laumayan tinggi kan ?dibandingkan dengan desa-desa lainya yang berada di Nias Selatan, Desa Bawamatulao adalah yang paling mudah dicapai.

 Nah, untuk mencapai desa ini wisatawan harus menaiki 88 anak tangga batu. Selain itu juga di Desa Hill Simaetano yang berjarak 16 km barat laut Teluk Dalam terdapat 140 rumah tradisional Nias. Nah, yang paling ditunggu-tunggu dan menarik pastinya yakni Lompat Batu diadakan disini disetiap hari Sabtu.

  Penasaran nih kayak apa ? main aja kesana bisa gak kecewa berat.



posted by : Admin
Source : Informasi Pariwisata Nusantara, daztone.wordpress.com
email : lensapelancong[at]gmail[dot]com

Info Penginapan Untuk Persiapan BIF Borobudur 2013

Borobudur Homestay

Info Homestay di Borobudur
dekat dengan lokasi Borobudur akses mudah
Spesial For Borobudur International Festival 2013



Borobudur Homestay
Spesifikasi :

Kamar Tidur : 6           Luas bangunan : 30 M2
Kamar mandi : 3          2 lantai



Lokasi :

Alamat Borobudur Homestay :

Bumisegoro, Borobudur, Magelang

Fasilitas : 

> Kasur spring bed
> Garasi parkir mobil muat 2 ( dalam )
> parkir luar
> Penjemuran lantai atas
> Dapur seluas 4 x 5 M dengan peralatan komplit
> Televisi
> Ruang Tamu
> Ruang santai
> Lokasi dekat Mushala
> jarak dari Borobudur 500 M
> Bersih dan nyaman

Biaya :
> tarif per malam Rp. 150.000,-
> tarif untuk week end RP. 200.000,-

Reservation :
call / sms : 085643322808
Twitter : Borobudur homestay ( @Borobudur_Homes )


Teluk Lagundri, Obyek Wisata Terpenting di Pulau Nias

Teluk Lagundri, Obyek Wisata Terpenting di Pulau Nias
Sumut - Teluk Lagundri yang merupakan kawasan wisata yang berada di sebuah teluk berbentuk tapal kuda ini merupakan obyek wisata terpenting di Pulau Nias. Lusinan penginapan tersedia di tempat ini. Kegiatan selancar dilakukan di Pantai Sorake yang berada di mulut Teluk Lagundri, untuk berenang dapat dilakukan di Pantai Lagundri dengan airnya yang tenang.

  Berselancar, berenang, berjalan-jalan disekitar pantai dan berjemur adalah kegiatan yang banyak dilakukan oleh wisatawan asing di tempat ini.




Informasi Pariwisata Nusantara Book, Source

Pulau Nias, Ada Pantai yang indah Ombaknya

Pulau Nias, Ada Pantai yang indah Ombaknya
Pernah dengar Pulau Nisa belum kawan ?. Wisatawan lokal mungkin ada yang belum cukup familier ya, karena letaknya yang relatif sulit dijangkau, namun tak tahu ya ? kalau pulau ini menjadi tujuan wisata mancanegara, khususnya mereka para penggemar olah raga selancar ( surfing ).
 
   Kawasan pantai Teluk Lagundri di Pulau Nias terpilih sebagai salah satu sirkuit pertandingan selancar professional tingkat dunia karena ombaknya yang indah. Keindahan pantai dan ombak di Nias menjadi daya tarik bagi penggemar olah raga selancar untuk datang ke tempat ini.

  Jika anda berada di Sibolga dan melihat turis bule berjalan membawa papan selancar maka dipastikan ia akan pergi ke Nias atau bahkan baru pulang dari pulau itu.

  Nah, selain karena keindahan pantainya, Nias juga dikenal dengan berbagai peninggalan kebudayaan megalitik tua yang berupa batu-batu besar berukir peninggalan kebudayaan yang hidup 300 tahun silam.


Informasi Pariwisata Nusantara Book,

  

Sibolga, Tempat Singgah di Pulau Nias

Sibolga, Tempat Singgah di Pulau Nias
Mari kita berbincang lagi tentang jalan-jalan ? soalnya topik satu ini cukup menarik untuk diperbincagkan kapanpun dan dimanapun. Bincang-bincang tentang Sumatera Utara ( Sumut ) kayaknya ada hal menarik dari sana yakni Pulau Nias.

  Nah, bagi wisatawan yang akan ke Pulau Nias maka Sibolga akan menjadi tempat persinggahan sebelum bertolak dengan kapal dari kota pelabuhan yang berada di pantai barat Sumatera Utara. Namun ada baiknya  jika anda berkeliling sejenak menikmati suasana kota Sibolga antara lain ke Pantai Pandaan dengan pasir pantainya yang putih. Untuk lokasinya sekitar 11 km dari utara kota.

  Untuk pantai lainya yang lebih dekat ke kota adalah Pantai Kalangan yang berjarak hanya beberapa ratus meter dari kota Sibolga. Kedua pantai ini akan menjadi sangat ramai pada akhir pekan. Tenang aja ya untuk transportasi kesana, karena kendaraan umum melewati kedua pantai ini setiap hari.



posted by : Admin
Source : Informasi Pariwisata Nusantara Book

Pangururan, Kota Kecil di Pantai Barat Samosir

Pangururan, Kota Kecil di Pantai Barat Samosir
Sumut - Pangururan adalah sebuah kota kecil di pantai barat Samosir yang memiliki populasi penduduk paling banyak dibandingkan dengan tempat-tempat lain di Samosir.

  Kota Pangururan adalah kota tua yang berdebu dan barangkali nampak biasa saja, namun di dekat kota ini terdapat kuburan Batak tua yang menarik untuk dikunjungi. Kuburan ini berlokasi di beberapa desa dan lerang-lereng bukit.

  Nah, dari Pangururan ini wisatawan dapat keluar dari Pulau Samosir melalui jalur sempit yang menghubungkan Pulau Samosir dengan deretan Pulau Sumatera. Dari sini juga terdapat jalan yang menuju Brastagi melalui Tele. Oh ya, di dekat Pangururan ini terdapat mata air pansanya juga loh yang bisa anda kunjungi.




posted by : Admin
Source : Informasi Pariwisata Nusantara Book 

Lapangan Dr. Soepardi Mungkid, Tempat Seru Buat Nongkrong dan Jalan-jalan

Lapangan Dr. Soepardi Mungkid, Tempat Seru Buat Nongkrong dan Jalan-jalan
Magelang - Jalan-jalan ke Magelang paling enak sekalian main ke Candi Borobudur, apalagi sama kawan. Oh ya, di jalan menuju Borobudur alias di dekat Bunderan Mendut, disana ada sebuah lapangan yang jarang pernah sepi oleh anak muda. Mau tahu lapangan apa ?

   Jawabanya adalah Lapangan Dr. Soepardi. Lapangan ini terletak di Desa Mendur, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

  Apa sih yang istimewa dari Lapangan ini. Sebagaimana kawan-kawan tahu seperti apa sih suasana alun-alun setiap kota dan itu bisa ditemukan di Lapangan ini. Mulai dari dijadikanya tempat aktifitas berkumpul, tempat Jogging, tempat olahraga pagi dan sore dan bahkan juga tempat Internetan, maklum ada Wifinya.

  So, lapangan ini boleh dibilang gak pernah sepi, alias rame terus.



posted by : Admin

Tomok, Desa Utama di Pantai Timur Samosir

Tomok, Desa Utama di Pantai Timur Samosir
Sumut - Di selatan Tuk-tuk dan di beberapa kilometer terdapat Tomok, yakni sebuah desa yang berada di pantai timur Samosir. Nah, di desa Tomok ini terdapat sejumlah rumah tradisional dan rumah Batak dan juga kuburan atau makam-makam tua. Wow, ini baru keren banget...

 Nah, ketika kamu main kesana kamu akan menemui peti mati dari batu yang dihias dengan berbagi ukiran antara lain gambar makhluk aneh berkepala tiga dan memiliki tanduk dengan matanya yang melotot yang diberi nama singa. 

  Gambar makhluk ini juga menghiasi bagian depan dari rumah-rumah tradisional Batak Toba. Kalau kamu penasaran, gak ada salahnya liburan kesana.



Infomarmasi Pariwisata Nusantara Book,

Tuk-tuk, Desa Kecil di Seberang Danau di Semenanjung

Tuk-tuk, Desa Kecil di Seberang Danau di Semenanjung
Sumut - Tuk-tuk dulunya hanyalah sebuah desa kecil yang sepi namun saat ini telah menjadi ramai dengan deretan hotel dan restauran yang didirikan di tepi danau di sepanjang jalan yang mengelilingi semenanjung.

  Berbagai fasilitas wisata terpusat di Tuk-tuk yang terletak berhadapan langsung dengan Parapat di seberang danau. Peninggalan budaya Batak tidak terlihat lagi di Tuk-tuk, berbagai bangunan tradisional adat Batak dengan atap berbentuk tanduk kerbau telah digantikan dengan atap genteng dan tembok beton.

  Nah, tapi masih banyak hal yang istimewa dari sana yang barangkali bisa kamu eksplore.



posted by : Admin
Source : Informasi Pariwisata Nusantara Book

Danau Toba dan Pulau Samosir

Danau Toba dan Pulau Samosir
Sumut - Siapa sih yang gak kenal dengan Danau Toba dan Pulau Samosir ? keduanya sangat terkenal dan bahkan menjadi bahan pelajaran di sekolah.

  Danau Toba adalah salah satu obyek wisata yang paling indah di pulau Sumatera. Danau ini dulunya adalah kawah dari gunung api yang sangat besar yang kemudian meletus pada tahun 100.000 tahun yang lalu. Letusan ini menyebabkan gunung ini runtuh, air kawah yang tumpah kemudian membentuk danau terbesar di Asia Tenggara.

  Di tengah Danau Toba terdapat Pulau yang mengagumkan yang bernama Pulau Samosir yang terbentuk beberapa ribu tahun setelah letusan dahsyat tersebut. Pulau Samosir memiliki luas hampir sama dengan Singapura. Dan ini sekarang menjadi obyek wisata yang penting dan sering dikunjungi oleh wisatawan Domestik dan Mancanegara.

  Menarik kan kalau melihat asal-usulnya, silahkan main kesana...on week end,



posted by : Admin
Source : Informasi Pariwisata Nusantara

Tips Menghindari Macet di Perjalanan

Tips Menghindari Macet di Perjalanan
Tips Menghindari Macet di Perjalanan

Oke kawan, kali ini kita akan berbagi tip
 mudah untuk menghindari macet ketika di perjalanan. Kemanapun perjalanan kamu dan dimanapun tujuan kamu ? gimana solusinya :


- Hindari jalan yang sering terkena macet
- Supir kendraan utamakan yang berpengalaman
- cari jalan Tol
- Ambil jalan-jalan pintas yang memungkinkan lebih cepat
- Hindari dibelakang kendaraan besar

Nah, itu dia kawan sedikit tips simple dari kami.

Parapat, Kawasan Pegunungan dan Danau yang Paling Indah di Indonesia

Parapat, Kawasan Pegunungan dan Danau yang Paling Indah di Indonesia
Sumut - Tahu gak kawan, banyak orang menyebut Parapat sebagai salah satu kawasan pegunungan dan danau yang paling indah di Indonesia. Parapat terletak di pantai timur Danau Toba yang terkenal itu.

  Nah, dari Medan lokasi wisata yang menyenangkan, menarik dan memukau ini dapat dicapai selama empat jam dengan menempuh jarak sekitar 176 km ke arah utara. Dari Parapat banyak wisatawan yang kemudian menyeberangi danau Toba menuju ke pulau Samosir.

  Aneka Cinderamata khas Batak banyak dijual di Parapat, dan juga sangat menarik mengunjungi Parapat pada saat hari Rabu dan Sabtu. Pasar yang ramai digelar di pinggir Danau Toba yang Indah.

  Ada juga kalender event yang sering diadakan tiap tahunnya nih, yakni Festival Danau Toba yang diselenggarakan pada pertengahan Juni pada festival yang berlangsung selama satu minggu ini diadakan berbagai kegiatan antara lain perlombaan perahu dan aneka pertunjukan kesenian Batak.




Posted by : Admin
Source : Informasi Pariwisata Nusantara Book
Email : Lensapelancong [at] gmail [dot] com

Rumah Adat Karo, Obyek Wisata di Sumut yang Sering Dikunjungi Wisatawan

Rumah Adat Karo, Obyek Wisata di Sumut yang Sering Dikunjungi Wisatawan
Sumut - Pernah dengar Tanah Karo atau Rumah Adatnya belum kawan ? ada di Sumatera Utara Loh. Rumah adat di Tanah Karo kini telah menjadi obyek wisata yang sering dikunjungi turis khususnya wisatawan asing. Namun, sebagaimana umumnya rumah adat tua, pastinya nih kondisi rumah adat yang tua ini sudah mulai terancam karena tidak terawat.

  Nah, untuk saat ini ada sekitar 425 rumah adat tua tradisional Karo yang tersisa dan tersebar di sejumlah desa antara lain di Desa Lingga, Barusjahe, Dokan, Cingkes, Seberaya dan Suka. Dan semua rumah tersebut masih dihuni oleh penduduk.

  Oke kawan, jika anda tertarik dengan kebudayaan masyarakat Batak Karo maka dapat mengunjungi sejumlah rumah adat Karo yang berada di sekitar Brastagi. Tempat lainya yang sering dikunjungi wisatawan untuk melihat Rumah Adat Karo yakni di Desa Lingga.

  Ayo kawan berkunjung kesana...



posted by : Admin
Source : Informasi Pariwisata Nusantara Book

  

Air Terjun Sipiso-piso, Air Terjun di Sumut ( Wisata Seru )

Air Terjun Sipiso-piso, Air Terjun di Sumut ( Wisata Seru )
Sumut - Pernah dengar air terjun Sipiso-piso belum kawan ? itu loh yang di Sumatera Utara ( Sumut ). Yang bikin unik, air Terjun yang mengesankan ini berada di ujung utara Danau Toba. Untuk Danaunya berlokasi sekitar 24 km selatan Kebanjahe dan sekitar 300 meter berjalan kaki dari jalan raya.

  Biasanya nih, bis wisata dari Bukit Lawang selalu singgah di air terjun ini. Itu tandanya, cukup digemari bagi wisatawan Bukit Lawang ya ?.

  Untuk mencapai lokasi lokasi air terjun Sipiso-piso ini, wisatawan dapat menumpang bis umum dari Kebanjahe ke Merek dan kemudian berjalan kaki atau menumpang ojek lokasi air terjun. So, kalau kamu jadi wisatawan sana, gak usah khawatir ya.



Posted by : Admin
source : Informasi Pariwisata Nusantara Book
Diberdayakan oleh Blogger.