Latest Updates

Bahasa Inggris, Bahasa Pengantar dan Penting di Dunia Wisata


Dunia wisata adalah dunia dimana segala hal yang berkaitan dengan destinasi tujuan wisata, wisatawan, akomodasi dan transportasi, sebagai hal-hal yang tidak dapat dipisahkan. Mengapa ? Karena hal-hal tersebut ada dalam dunia wisata.

  Dalam dunia wisata, kita diperkenalkan dengan yang namanya seorang obyek penikmat wisata, yakni wisatawan. Nah, wisatawan ternyata dibagi menjadi dua, yakni wisatawan Domestik dan wisatawan Mancanegara. Yang dimaksud dengan domestik adalah mereka penikmat objek wisata yang berasal dari negara setempat. Dan untuk yang Mancanegara, mereka adalah pelaku penikmat wisata dari negara luar.

  Dalam hal penyampaian materi dan pemahaman tentang wisata atau lebih kita kenal ''guiding'' kita akan dipertemukan dengan wisatawan yang berbeda bahasa ( asing ), nah, ini dia yang kita maksud dengan wisatawan mancanegara. Dan tugas di dunia wisata adalah kita harus bisa memberikan pemahaman kepada mereka, yakni dengan komunikasi yang dapat dipahami

   Bahasa komunikasi dunia yang universal dan dapat dipahami adalah bahasa Inggris, maka dari itu bahasa ini adalah bahasa yang penting dan wajib dipelajari dalam dunia wisata. Yuk, belajar bahasa Inggris.



posted by : Admin

Busana Batik Relawan IIWC, Keren Kan !

Indonesia, Budaya- Cinta Batik berarti tanda sebuah cinta terhadap budaya dan tradisi yang ada di Indonesia.

  Anda yang suka berbusana keren dan modis, barangkali hanya akan terpukau dengan gaya dan mode yang ada dan terbaru. Nah, ini dia harus di imbangi dengan yang ada di Negeri ini.

   Kalau kamu au tahu ni, Batik itu merupakan salah satu karya yang sangat keren dan memukau, dan ini bisa menjadi sebuah karya yang bernilai mode tinggi.

   Nah, ini dia kawan-kawan relawan IIWC ketika berkunjung di sebuah hotel jawa di Boroudur. Mereka berwisata, menjadi relawan, belajar dunia bahasa, dan cinta dengan tradisi yang ada di Negeri ini. Yuk, cintai batik yang merupakan karya dari Negeri Indonesia.


posted by : Admin

Lomba Fotografi Se-Jogja Jateng


























Lomba Fotografi Se-Jawa Jateng
oleh : PII YOGBES

Syarat Peserta 

Lomba terbuka untuk pelajar dan umum Se-Jateng & DIY dan juga dibuka untuk Nasional, dengan ketentuan usia max 20 th.


Syarat Teknis

1. Foto dibuat dengan kamera digital / analog
2. Foto dicetak ukuran 12 R
3. Peserta hanya diperbolehkan mengirimkan 3 karya foto yang dilengkapi dengan naskah singkat dan data diri maksimal 300 kata.
4. Peserta wajib mengirimkan softcopy foto ke pelajarjogja@ymail.com, dengan format : nama_daerah domsili ( ex : andi_magelang )
5. Foto yang dikirimkan adalah foto asli ( blm pernah diikutkan lomba / di publikasikan, bukan karya orang lain )
6. Foto peserta tidak terikat kontrak dengan pihak lain
7. Karya foto yang sudah dikirimkan tidak dapat dikembalikan

Hadiah Pemenang Fotografi Umum

Juara Pertama, Trophy dan uang tunai Rp.500.000,-
Juara Kedua, Trophy dan uang tunai Rp.300.000,-
Juara Ketiga, Trophy dan uang tunai  Rp.200.000,-

Hadiah Pemenang Fotografi  Favorit

Souvenir menarik Pelajar Islam Indonesi Yogbes, di vote pada saat pameran di Magelang, 24-26 mei 2013

Pameran Fotografi 

Seluruh foto yang terdaftar akan dipamerkan dalam kegiatan konferensi PII YOGBES di Magelang, 24-26 mei 2013

No.                        waktu                               kegiatan
1.            28 april-22 mei 2013              pendaftaran sekaligus pengumpulan karya          
2.            24 mei 2013                           Pengumuman pemenang
3.            24-26 mei 2013                     Pameran Karya
4.            26 mei 2013                           Pengumuman pemenang favorit


for more information klik http://pelajarjogja.com/fotografi-competition/

 


Pemandian Air Hangat Kaliasin Magelang


Pemandian Air Hangat Kaliasin Magelang
Wisata, d'Lensa - Berawal dari sebuah kisah yang unik di jaman Belanda. Salah seorang warga Borobudur yang terkena penyakit kulit, yakni gatal-gatal kemudian di mandi di sebuah pemandian di dusun kasuran, Tempuran, Magelang.

  Dalam kesempatan itu, dia mendapatkan sebuah kesembuhan yang luar biasa setelah mandi itu, yakni penyakit kulit yang dideritanya menjadi sembuh total. Mendengar cerita ini, pemerintah Kolonial Belanda, membawakan semen, batu bata merah hingga dijadikanya sumber mata air tersebut sebuah pemandian umum yang bernama Pemandian Kaliasin.

Dari sebuah penuturan warga setempat dan beberapa pendapat publik, pemandian ini diberi nama kaliasin karena katanya airnya mempunyai rasa yang asin.

   ''Dulunya pernah ada orang cChina bahkan datang hingga ketiga kalinya, dia berniat untuk membeli areal lahan pemandian kaliasin dan budaya masyarakat, tapi kami tidak membolehkan, dan biarkan wahana wisata pemandian kaliasin dikelola oleh masyarakat'', tutur bapak Yosam, Kepa Dusun Setempat.

  Saat ini pemandian kaliasin sudah menjadi sebuah wisata pemandian yang ada di desa Tempuran, Magelang. Beberapa kesadaran warga akan wisata dan budaya dibuktikanya dengan, wahana pembelajaran eduwisata pembuatan gula jawa serta kesenian kuntulan yang dijadikanya sebagai ikon budaya.



Posted by : Admin
kontributed by : Koko trioko

Daftar Restoran / Rumah Makan di Tegal dan Nomor Teleponnya

Daftar Restoran / Rumah Makan di Tegal dan Nomor Teleponnya

Daftar Restoran / Rumah Makan di Tegal dan Nomor Teleponnya



Mahkota, Jl. Martoloyo No. 106, Kota Tegal 0283-352477

Priangan, Jl. Martoloyo No. 145, Kota Tegal

Semi Iki Asri, Jl. Perintis Kemerdekaan No. 30, Tegal

Asia, Jl. Panggung Timur 2, Kota Tegal 0283-358610

PKK PAI, Kompleks OW. PAI Kota Tegal 0283-3303456

Fresh Cafe, Kompleks OW. PAI Kota Tegal 081326865550

D'Pawon, Kol Sugiono No. 11 Kota Tegal 0283-352320

Kuali Resto, Jl. Kapt. Ismail No. 14, Kota Tegal 0283-3320167

Hebras, Jl. Gurame No. 5 Kota Tegal 081542340004




source of Central Java Tourism Book Guide

Cara Menghidangkan Makanan di Hotel / Restoran

Cara Menghidangkan Makanan di Hotel / Restoran

Cara Menghidangkan Makanan di Hotel / Restoran



1. Pelayanan ke Kamar ( tempat tamu menginap )
        yang dimaksud ialah pelayanan membawa / mengantarkan makanan dan minuman yang dipesan
    langsung ke kamar tamu menginap.

2. Gaya Rusia
       Setelah tamu-tamu mengambil tempat duduk masing-masing, baru makanan dan minuman dihidangkan.
   Sesudah semua hidangan tersedia di meja para tamu sendiri mengambil macam hidangan yang mereka
   sukai.

3. Gaya Amerika
      Setelah masing-masing tamu duduk , pelayanan hidangan makanan dan minuman dimulai dengan tata
   cara menurut ''International Standard Service'' ( Pelayanan Baku Internasional ), yaitu  : setiap jenis ma-
  kanan dihidangkan satu demi satu keada masing-masing tamu berturut-turut.




Penggolongan ( Klasifikasi ) Kamar-kamar dalam Dunia Akomodasi

Penggolongan  ( Klasifikasi ) Kamar-kamar dalam Dunia Akomodasi
Penggolongan  ( Klasifikasi ) Kamar-kamar dalam Dunia Akomodasi


1. Berdasarkan fasilitas-fasilitas yang tersedia dalam kamar.
    Kamar-kamar digolong-golongkan dari yang murah sampai dengan yang termahal, berturut-turut menjadi
    kelas ekonomi-standar-deluxe (mewah) - super deluxe (sangat mewah) suite- dan president suite (paling
    termahal = termewah )

2. Kamar Tunggal
    Satu kamar dengan satu tempat tidur.

3. Kamar rangap dua (double)
    Satu kamar dengan satu tempat tidur untuk dua orang.

4. Kamar kembar
    Satu kamar dengan dua tempat tidur tunggal.

5. Kamar Keluarga
    Untuk keluarga disediakan dua atau tiga kamar yang saling berhubungan, masing-masing dilengkapi
    dengan kamar mandi sendiri atau hanya dengan satu kamar mandi

6. Kamar untuk tiga orang

7. Kamar untuk satu orang saja

8. Tempat tidur ekstra
    Yaitu tempat tidur tambahan yang diperlukan dalam sebuah kamar tertentu, misalnya : satu kamar
    ditempati 3 orang tamu yang menghendaki tetap tinggal bersama

9. Tempat tidur untuk bayi
    Khusus untuk bayi yang dibawa tamu hotel disediakan tempat tidur kecil


Sistem-sistem Sewa Kamar

Sistem-sistem Sewa Kamar
Sistem-sistem Sewa Kamar


1. Gaya Eropa ( Europan = E P )
   Sistem ini menghendaki pembayaran untuk sewa kamar saja, tanpa makan pagi, makan siang dan makan
   pada waktu petang hari. Kalau tamu memesan makanan dan minuman, harus membayar ekstra

2. Gaya Bermuda ( Bermuda Plan = BP atau sistem ''Bed and Breakfast  = BB )
   Gaya ini dikenal di inggris dengan sistem BB ( Bed and Breakfastnya ). Sewa kamar juga mencakup
    makan pagi. Sistem ini sama dengan kontinental ( Continental plan = C  P )

3. Gaya Amerika
    Sewa kamar sudah mencakup tiga kali makan sekaligus : makan pagi siang dan petang hari ) tetapi
   biayanya tetap ( tdak berkurang ) bahkan jika tamunya jika tamunya tidak makandi hotel sama sekali




Penggolongan ( Klasifikasi ) Hotel-hotel

Penggolongan ( Klasifikasi ) Hotel-hotel

Penggolongan ( Klasifikasi ) Hotel-hotel


1. Hotel sebagai tempat tinggal sementara (residensial, residens)
    Di hotel ini para tamu tinggal selama masa waktu tertentu (biasanya selama beberapa hari ): namun mereka
     tidak tinggal menetap di hotel.

2. Hotel Transit ( Komersial )
    Macam hotel ini mneyediakan kamar bagi yang bepergian untuk urusan bisnis selama waktu yang boleh
    dikatakan singkat. Biasanya terdapat di pusat kota besar atau daerah perdagangan.

3. Hotel Daerah ( Resort ) 
    Hotel ini juga mneyediakan akomodasi  (penginapan) selama masa waktu tertentu. Biasanya terdapat di
    daerah yang cocok untuk beristirahat selama musim liburan oleh keluarga atau kelompok. Lokasinya
    jadi daerah yang berhawa segar, sejuk dan berpemandangan yang indah ( umpama : di dekat pantai atau
    danau.
   


Tugas Pramuwisata / Pemandu Wisata

Tugas Pramuwisata / Pemandu Wisata
Tugas Pramuwisata / Pemandu Wisata adalah ;

A. Mengatur wisatawan baik rombongan maupun perorangan yang mengadakan perjalanan dengan
     transportasi yang tersedia

B. Memeberikan penjelasan tentang rencana perjalanan dan obyek wisata, serta memberikan penjelasan mengenai dokumen perjalanan, akomodasi, transportasi, dan fasilitas wisatawan lainya.

C. Memberikan petunjuk tentang obyek wisata

D. Memebantu menguruskan barang bawaan wisatawan

E. Memberikan pertolongan kepada wisatawan yang sakit, mendapat kecelakaan, kehilangan atau musibah lainya



Nah, itu dia tugas dari pramuwisata

Wisata di Rumah Apel, Dapet Buku Apple

Wisata, d'Lensa - Sebuah pengalaman indah yang perlu kami ceritakan kepada kawan-kawan d'Lensa, yakni adalah sebuah hikmah di balik silaturahmi dan jalan-jalan ke suatu tempat.

  Jum'at lalu (10/5/2013) kami mencoba untuk berkunjung di sebuah rumah seni rupa di Tuksongo, Borobudur, Magelang. Konon seluruh bagian rumahnya adalah karya seni rupa 2 dan 3 dimensi dengan visualisasi apel.

  Sangat menarik sekali, kami berkesempatan bertemu dengan seorang seniman yang kebetualan pemilik Rumah Seni Rupa ( Visual Art House of Tuksongo ), Deddy PAW, atau lebih kita sebut dengan bahasa mudah dan akrabnya ''Rumah Apel'',karena seluruh bagian rumah adalah karya seni berupa bentuk apel.

   Sebuah pembelajaran dari apel sangat indah ternyata, dan begitu banyak manfaat dan hikmah yang bisa diambil dari buah apel. Sebagai hadiahnya, selesai bincang-bincang, kita dapet oleh-oleh buku apel. Menyenangkan bukan, itulah manfaat dari sebuah ekspedisi jalan-jalan.



posted by : Admin


Sego ( Nasi ) Megono, Kuliner Khas Pekalongan



Sego ( Nasi ) Megono, Kuliner Khas Pekalongan



Pekalongan, Kuliner - Pernah dengar Sego Megono ?   boleh belum tahu atau mau tau banget. Saoalnya kita akan ngrobrol kuliner yang khas dan terkenal di kota Batik, Pekalongan.

  Nah, sekilas anda penasaran, apa sih  Sego Megono. Sego Megono adalah Kuliner yang terkenal dan berasal dari pantura Jawa Tengah. Makanan ini terkenal dan familier di Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Batang hingga kabupaten Pemalang.

  Nama nasi megono berasala dari kata, megono yang berarti yang artinya sebab  dan ono yang artinya ada. Sedangkan kata ''sego'' berasal dari bahasa jawa yang artinya nasi.

  Nasi Megono terbuat dari bahan utama cacahan nangka muda yang dicampur dengan paarutan kelapa dan ditambah dengan bumbu-bumbu lainya yang tentunya rasanya khas dan nikmat. Anda penasaran pengen mencoba, datang aja ke Pekalongan.


posted by : Admin
foto by : coretanpetualang.wordpress.com

Ciri-Ciri Tempat Wisata dan Wisatawan yang Menarik dan Ideal

Ciri-Ciri Tempat Wisata dan Wisatawan yang Menarik dan Ideal
Apa kabar Sahabat d'Lensa, mari kita menyimak sebentar, bagaimana sih ciri-ciri tempat wisata yang menarik dan pantas untuk dijadikan kunjungan wisata. yuk,  simak penjelasan sekilas dari kawan kita, Arifian Soegito ( @arifiansoegito ) :


 1. Tempat wisata atau melancong itu tidak harus di suatu tempat yang fasilitasnya sudah ada atau lengkap.

 2. Berada di tempat serba Fasilitas ada memang mengasyikkan, tapi ini adalah  mindset wisatawan biasa.

 3. Tempat Wisata menjadi dan bisa dikatakan menarik, jika muatan itu tetap ada dan tidak terpengaruh
     modernisasi.

  4. Kunjungan menarik itu, ketikan kawasan yang kita kunjungi mempunyai penduduk yang rumahnya apa
     adanya ( buka rumah modern ).

  5. Berwisata dengan berinteraksi dengan masyarakat akan membentuk ikatan batin tersendiri


Nah, itu dia kawan, sekilas pandangan beberapa kawan kami, hasil diskusi singkat Lensa Pelancong, Wisata Kendal dkk. Semoga bisa bermanfaat buat anda.



posted by : Admin
kontributed by : Arifian Soegito & Wisata Kendal dkk

Daftar Restoran / RM di Pekalongan dan Nomor Teleponnya

Daftar Restoran / RM di Pekalongan dan Nomor Teleponnya

Daftar Restoran / RM di Pekalongan dan Nomor Teleponnya


Atrium Cafe dan Restoran, Jl. Merdeka No. 22 , 0285-790115

Cin Long Restaurant, Jl. Dr. Sutomo, Depan Square 0285-4416505

Cafe Merdeka, Jl. Merdeka No. 1 0285-413932

Depan Panber's Cafe , Jl. Dr. Sutomo Dupan Square, 0285-435090

Bu Leman, Jl. Dr. Wahidin No. 91 D 0285-433606

Mie Rasa, Jl. Merdeka No. 33-34 0285-421071

Nasi Uwet, H. Zarkasi Jl. Sulawesi No. 03

Sari Raos, Jl. Kh. Wahidin Hasyim no. 11 0285-424756

Simpang Lima, Jl. Imam Bonjol No. 45 0285-426077

Kombor, Jl. Blimbing No. 132, 0285-422108

Soto Ayam H. Noto, Jl. Gajah Mada 41, 0285-426077

Soto pak Damudji, Jl. Kh. Agus Salim 12, 0285-411518

Ikan Bakar Wiroto, Jl. Pantai Sari 0285-412287

Murah Meriah, Jl. Pembangunan 1-1 0285-427942

Bu Ranti, Jl. KHM. Mansyur no. 24, 0285-21123

Bakso Kadipolo, Jl. Imam Bonjol 47, 0285-423763

Soto Bang Dul, Jl. Dr. Sutomo No. 43, 119

Citra Solo, Diponegoro No. 43, 0285-240700






source of Central Java Tourism Book Guide


Simpang Lima Semarang

Semarang, d'Lensa -  Jalan-jalan ke Kota Semarang ada yang kurang rasanya jika belum berkunjung ke Simpang Lima. Apalagi kalau sampai tidak main ke tempat ini, rasanya ada yang kurang mantap dalam tour.

  Sepintas kita tahu, bahwasanya Simpang Lima itu adalah sebuah lapangan yang berada dipusat kota Semarang, lapangan ini juga bisa disebut lapangan pancasila.

  Mendengar kata Semarang, sepintas dalam benak ''oh Simpang Lima'', atau sebaliknya ketika teringat Simpang Lima, terlintas di benak ''oh di Semarang. Ini dia salah satu bukti populernya sebuah tempat yang strategis dan menjadi destinasi menarik di Semarang.

  Simpang lima dijadikan sebagai pusat Alun-alun Semarang, pusat perbelanjaan dan kalau di hari minggu kawasan Simpang Lima ini dijadikan sebagai landmark , lapangan terbuka buat aktifitas masyarakat, seperti jalan-jalan, olahraga dan lain-lain.

  Nah, pada saat dan moment tertentu, kawasan Simpang Lima menjadi sebuah tempat dimana diselenggarakan event-event besar seperti konser, festival dan lain-lain. Apalagi nih, pas malam tahun baru, kawasan ini sangat-sangat ramai oleh pengunjung. Pengen kesana, yukk.


posted by : Admin
foto by : dinhokasos.com
Diberdayakan oleh Blogger.